Umumnya untuk menammpilkan kategori atau label, yang ditampilkan adalah semua nama kategori atau labelnya. Lalu, adakah cara untuk untuk menampilkan kategori atau label berdasarkan nama kategori atau label? jawabannya ada.
Menampilkan kategori berdasarkan nama label dirasa lebih menarik karena lebih spesifik, misal blog anda mempunyai kategori : ekonomi, politik, entertainment dan lain sebagainya.
Langkah awal yang harus anda persiapkan yaitu kategori apa yang mau anda tampilkan, lalu catat atau copy paste nama kategori atau label tersebut, misal politik. Untuk nama kategori yang mempunyai spasi kosong, harus di ganti dengan %20 , misal untuk kategori blogger tutorial, nama kategori tersebut diganti menjadi :
blogger%20tutorial
Hal lain yang harus anda ketahui adalah, nama label ini bersifat case-sensitive atau peka terhadap hurup besar (huruf kapital) atau kecil, misal kategori blogger%20tutorial berbeda dengan Blogger%20tutorial.
Langkah kedua adalah menyiapkan alamat feed untuk nama kategori yang anda inginkan, format dasarnya seperti berikut :
http://alamat_blog_anda/feeds/posts/default/-/nama_label
Misal blog kang Rohman alamat blognya adalah http://tutorialdansoftware.blogspot.com dan nama label yang mau di tampilkan adalah blogger%20tutorial maka alamat feed yang dipersiapkan adalah :
http://tutorialdansoftware.blogspot.com/feeds/posts/default/-/blogger%20tutorial
Sumber: http://kolom-tutorial.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar